Sabtu, 13 Februari 2010

Sahabat Sejati


Sahabat adalah orang terdekat dalam kehidupan kita yang selalu siap menjadi good listener, menghibur, menguatkan, memberikan pertolongan saat dia membutuhkan dalam suka dan duka. Sebagai orang percaya, kita patut bersyukur karena kita beroleh hak istimewa yaitu sebagai sahabat YESUS. YESUS adalah sahabat sejati.

“Aku tidak menyebut kamu lagi hamba, sebab hamba tidak tahu, apa yang telah diperbuat oleh tuannya, tetapi Aku menyebut kamu sahabat, karena Aku telah memberitahukan kepada kamu segala sesuatu yang telah memberitahukan kepada sesuatu yang telah Kudengar dari BapaKu.” (Yohanes 15:15)

Yesus mengajarkan kepada kita semuanya, arti sebuah persahabatan dengan ketulusan hati dan keikhlasan hati seperti seorang saudara … menerima dalam keadaan apapun… semuanya dilakukan dengan kasih dan tanpa pamrih. Ini adalah suatu anugerah yang sangat besar! Seperti kita bersahabat dengan YESUS,


kita semua beroleh kasih SetiaNya. Dimana ada persahatan, disitu pasti ada kasih, karena “Di mana ada persahabatan, di situ pasti ada kasih, karena… “Seorang sahabat menaruh kasih setiap waktu, dan menjadi seorang saudara dalam kesukaran.” (Amsal 17-17) dan kasih setia Yesus tidak pernah berkesudahan disegala situasi dan keadaan. KasihNya yang besar telah DIA buktikan melalui kematianNya diatas kayu salib.

“Tidak ada kasih yang lebih besar dari pada kasih seorang sahabat yang memberikan nyawanya untuk sahabat – sahabatnya.” (Yohanes 15:13)


Dan bila saat ini kita sedang dalam pergumulan yang berat, jangan patah arang… Datanglah kepada YESUS karena tanganNya selalu terbuka untuk menyambut kita…
YESUS LOVE YOU

kita diberitahu rahasia – rahasiaNya dan beroleh kepercayaan dariNya… Jangan bertanya kenapa… tapi bersyukur selalu… Tidak ada rahasia diantara sahabat, semuanya pasti diungkapkan. Bahkan Tuhan memberinya sebuah kepercayaan dan tanggung jawab yang besar…

Doaku selalu menyertaimu sahabatku….


-Thesa 10022010-




Tidak ada komentar: